Nias Barat | nias.wartaglobal.id - Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu mengukuhkan Pengganti Antar Waktu (PAW) Ketua Unit Dharma Wanita Persatuan (DWP) se Kabupaten Nias Barat Tahun 2019-2024 di Aula Soguna Bazato, Kamis (02/11/2023).
Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu menyambut baik pengukuhan PAW Pengurus Unit DWP se Kabupaten Nias Barat seraya berharap pengurus yang baru dikukuhkan bisa berkarya mandiri, berinovasi dan memahami tugas masing-masing sehingga memiliki dampak bagi kesejahteraan anggota dan keluarga.
"Kiranya semua pengurus dan anggota dapat menyatukan pikiran, hati dan perbuatan untuk membawa lembaga Dharma Wanita menjadi lebih baik, bermarwah dan mempunyai kehormatan dalam mewujudkan cita-cita Dharma Wanita Kabupaten Nias Barat, turut ambil bagian dan bersinergi dengan pemerintah daerah, stakeholders lainnya dalam mewujudkan misi dan program pemerintah daerah.," harapnya.
Bupati Nias Barat juga mengingatkan bahwa pengurus dan anggota DWP memiliki peran strategis dalam mendukung para suami dalam pengabdian sebagai PNS/ASN untuk mewujudkan tercapainya tujuan organisasi tempat dimana mereka bertugas.
"Ibu-ibu sekalian harus bangga menjadi anggota DWP, karena ibu-ibu bukan wanita biasa, melainkan wanita yang luar biasa, yang terpilih mendampingi suami dalam menjalankan tugas sebagai PNS/ASN," ungkap Bupati Khenoki Waruwu.
Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Nias Barat, Ny. Erli Tasar Khenoki Waruwu, mengatakan Dharma Wanita Persatuan (DWP) merupakan wadah untuk memperkuat kinerja para suami yang harus mampu mendukung agar kinerja para suami tercapai maksimal.
"DWP tidak hanya menjadi tempat berkumpulnya ibu-ibu istri PNS/ASN, namun merupakan wadah untuk memperkuat kinerja para suami agar tercipta kinerja yang maksimal," ujarnya.
"Lanjutnya, DWP juga harus mampu menjaga integritas suami sebagai PNS/ASN. Jangan sampai integritas, etika dan perilaku suami sebagai PNS/ASN luntur karena pengaruh istri".
Pada kesempatan itu, Ny. Erli Tasar Khenoki Waruwu selaku Penasehat DWP Kabupaten Nias Barat juga mengingatkan agar pengurus DWP yang baru dikukuhkan dapat melaksanakan tugas pokok dan fungsinya dengan baik dengan penuh tanggungjawab, kreatif dan disiplin.
"Semua pengurus dan anggota DWP harus mampu bekerja sama dengan baik, mengasah kreatifitas dan melakukan aktifitas dengan baik, meningkatkan kepercayaan diri dan menjadi figur perempuan yang kuat dan hebat secara lahir maupun batin," ucapnya.
"Dibalik laki-laki yang sukses, ada wanita yang kuat, ibu-ibu yang kuat di belakangnya," ungkapnya mengakhiri sambutannya.
Pada acara pengukuhan PAW Ketua Unit DWP ini turut dihadiri Sekretaris Daerah Sozisokhi Hia, Asisten Setda, Kepala OPD, Ketua TP PKK, Ketua DWP dan Ketua Unit DWP se Kabupaten Nias Barat serta tamu dan undangan lainnya dengan dilanjutkan dengan ramah tamah dan pemaparan materi pengenalan dan pendalaman peran dan tugas Dharma Wanita Persatuan oleh beberapa narasumber @JM/nwg
SHER LINK POST
No comments:
Post a Comment